pangandaran jurnalpolisinasional com
Bulan Ramadhan 1445 H/2024 M merupakan bulan yang khusus bagi umat muslim, dimana pada bulan mulia ini orang-orang diwajibkan untuk berpuasa, bahkan dibulan ini Alloh melipat gandakan pahala kebajikan bagi orang yang mengerjakannya.
Sekolah Yayasan Ponpes Miftahul Huda Al-Musri Pangandaran, melakukan berbagai kegiatan untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan dengan mengadakan Gebyar Ramadhan. Ada berbagai kegiatan di Gebyar Ramadhan yaitu lomba-lomba keagamaan, seperti :
Buka bersama.
Tarawih bersama.
Tadarus bersama.
Lomba cerdas cermat.
Permainan bola api.
Gebyar Ramadhan ini memiliki tujuan :
Sekolah yang memiliki identitas atau ciri bahwa sekolah nasional yang religious dan berkarakter
Meningkatkan rasa percaya diri siswa dalam mengikuti lomba,
Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan.
Perlombaan ini diikuti oleh siswa siswi MI Al-musri dan SMP Al-musri yang dilaksanakan pada hari Selasa-kemarin 2 April 2023. Juri perlombaan di ambil dari sekolah Yayasan Ponpes Miftahul Huda Al-Musri Pangandaran, yaitu Sekolah terfavorit Bapa dan Ibu guru sebagai pengajar. Mereka adalah guru Pendidikan agama Islam dan memiliki banyak pengalaman di bidang MTQ. Dengan dukungan penuh dari ketua yayasan yaitu Bapa Misbahul Munir Suhendi dan Dra. Nur Endang Untari selaku kepala sekolah SMP Al-Musri serta Ibu Syifa Nursa’adah, SE selaku kepala sekolah MI Al-Musri.
Acara Puncak Gebyar Ramadhan pada hari Selasa kemarin berhadiah menarik dan berfaedah, seperti hadiah makanan, minyak Balur HNI dan lain-lain, tidak lupa Buka bersama dan Penampilan para Finalis. Yang diikuti oleh kurang lebih 60 orang, dikarenakan ada sebagian siswa siswi yang sakit dan izin sehingga tidak bisa mengikuti kegiatanan bersama. Namun antusias mereka sangat luar biasa, menyemangati kegiatan tersebut dengan partisipasi lain.
Adapun kesan-kesan peserta mengambil makna dari Mensyukuri nikmat ramadhan, menambah silaturahmi dan kekeluargaan antar elemen madrasah/sekolah. (Maman).